Ini hasil kreasiku untuk membuat Sushi dalam bentuk Baling-baling. Untuk Isiannya aku gunakan wortel dan salmon, kebetulan ada stock salmon, Diperlukan dua buah sushi kecil yang masing-masing dibelah dua lalu ditumpuk terbalik dengan berlawanan arah. Tadaaaa....inilah Sushi Baling-Baling.
Bahan-bahan :
200 gr nasi yang sudah dimasak. Nasi yang aku gunakan dari beras basmati, karena hanya itu yang ada dan siap di magic com.
50 gr fillet salmon, kukus dan suwir.
1 wortel, diparut.
Garam secukupnya.
3 lembar nori.
Caranya :
- Campur wortel dan salmon dan taburi dengan sedikit garam, aduk rata, sisihkan.
- Letakkan selembar nori di atas bambu mat, ratakan nasi di atas nori hingga menyebar rata dan kemudian taburi dengan campuran wotel dan salmon.
- Gulung nori. Buat 2 buha roll sushi kecil.
- Lalu belah dua kedua buah sushi tersebut sehingga menjadi 4 buah.
- Ambil sekembar nori yang lain, lalu letakkan di atas bambu mat. Letakkan 2 buah sushi yang sudah dibelah terbalik, lalu ambil sisa yang lain dan letakkan berlawanan arah (terlentang),
- Gulung dengan kencang hingga rapat.
- Potong-potong dan siap disajikan.
No comments:
Post a Comment
Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima