Wednesday, April 23, 2014

Semai


Semai ini sejenis bihun, tetapi lebih rapuh dengan mudah dipatahkan atau hancurkan. Ini sejenis camilan untuk orang Bangladesh. Dimasak bersama susu cair, kismis dan ditaburi dengan kacang almond cincang. Sangat creamy. Biasanya mereka memakannya pagi hari sebelum berangkat sholat Eid.

Bahan-bahan :
50 - 100 gr semai / bihun kuning.
300 ml susu UHT.
4 cm kayumanis.
3 butir cengkeh.
2 butir kapulaga.
Sejumput garam.
2 - 3 sdm gula
Kismis.

Garnish :
Kacang almond cincang.
Kismis.

Caranya :
- Rebus susu, kayumanis, cengkeh, kapulaga, kismis, garam dan gula pasir dengan api kecil/sedang hingga mendidih sambil terus diaduk jangan sampai susu pecah.
- Tambahkan semai, rebus hingga semai lembut dan susu mengental.
- Tuang ke mangkuk/piring kecil dan taburi dengan kacang almon cincang dan beri kismis sebagai garnis.
- Siap untuk disajikan.


Nutrition Facts Widget Image

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima