Tuesday, March 11, 2014

Tumis Jamur Kancing Udang Saus Tiram


Kebetulan lagi musim jamur kancing. Muraaaaahhhhh banget. Lagi musim semi tumbuh dengan subur jamur kancing. 1 pak yang masih segar cuma 1€. Hampir setiap minggu masak jamur kuping. Jadi puas-puasin deh, karena kalau udh berganti musim udh susah nyari yang segar. Jadi deh hari ini masak Tumis Jamur Kancing dengan Udang dan Saus Tiram.

Bahan-bahan :
200 gr jamur kancing, bersihkan dan cuci kemudian tiriskan.
10 ekor udang, buang kulitnya.
1 buah paprika kuning, potong-potong.
2 sdm saus tiram.
1/2 bawang bombay ukuran sedang, cincang kasar.
2 siung bawang putih, cincang halus.
2 - 3 butir cabe rawit hijau, belah tengah.
Garam secukupnya.
Minyak untuk menumis.
Daun ketumbar, cincang halus untuk taburan secukupnya.
Tomat ceri dan daun ketumbar untuk hiasan.

Caranya :
- Panaskan minyak dan tumis bawang bombay, bawang putih dan garam hingga harum.
- Tambahkan saus tiram dan udang, tumis hingga udang kemerahan.
- Tambahkan jamur dan paprika, tumis hingga matang dan lembut, dan mendapatkan saus kental.
- Pindahkan ke piring saji dan taburi dengan daun ketumbar.
- Hias dengan daun ketumbar dan tomat ceri. Siap disajikan.


Nutrition Facts Widget Image

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima