Wednesday, February 18, 2015

Croissant Sosis Lilit


Kebetulan lagi mencoba bikin croissant dengan system wateroux atau thankzong dengan membuat biangnya terlebih dahulu. Karenaada pinggiran adonan yang tidak terpakai, ya sudah dibuat dengan cara sosis dililit dengan bahan croissant ini. Jadilah Croissant Sosis Lilit untuk cemilan tambahan kita. Jadi satu resep bisa dapat dua jenis croissant. Untuk bahanbahan croissant wateroux bisa dilihat di sini atau aku tulis lagi aja.

Bahan-bahan Croissant Wateroux :
550 gr tepung terigu (275 gr tepung terigu protein tinggi + 275 gr tepung terigu protein sedang).
50 gr gula pasir.
170 ml air hangat-hangat kuku.
100/125 ml susu cair.
1 bungkus ragi kering.
340 gr mentega / margarin dingin.
1 kuning telur.
1 sdt garam.
1 sdt vanili.

Bahan Tambahan :
Sosis secukupnya.
Kuning telur untuk olesan.

Cara membuat :
- Persiapan bahan biang (wateroux) : campur garam, air hangat-hangat kuku, ragi dan 150 gr tepung terigu dari 550 gr tepung terigu. Aduk rata.
- Tutup dengan wrap pax dan diamkan selama 1 jam.
- Dari campuran ini, buat lubang ditengah dan tambahkan kuning telur, separuh gula pasir dan 2 atau 3 sdm tepung dari tepung terigu yang tersisa. Aduk hingga tercampur rata.
- Tambahkan sisa gula, tepung terigu dan vanili dan aduk hingga tercampur rata lalu tuang susu cair, dan uleni hingga tercampur rata dan uleni hingga kalis dan elastis.
- Bulatkan dan bungkus dengan plastik wrap, simpan di lemari pendingin selama 1 jam.
- Sambil menunggu 1 jam keluarkan mentega dari lemari pendingin dan dibungkus dengan kain bersih yang lembab, biarkan dalam suhu ruang.
- Setelah mentega dalam suhu ruang, giling tipis dengan ukuran lebih kecil dari lebar dan panjang adonan, sehingga adonan dapat menutupi seluruh mentega ketika dalam proses. giling lipat.
- Taburi meja kerja dengan tepung, letakkan adonan dan giling dengan rolling pin persegi panjang dengan ketebalan 1 cm.
- Letakkan mentega di satu sisi atas adonan dan lipat dengan adonan dari sisi yang lain. Usahakan sisa adonan 1 cm dari pinggir mentega.
- Giling hingga mendapatkan 1 cm dan lipat dua kembali. Giling lagi hingga 1 cm dan lipat 2 kembali. Bungkus dengan plastik wrap dan simpan di lemari pendingin selama 30 menit.
- Keluarkan dari lemari pendingin. Taburi meja kerja dengan terigu dan giling hingga ketebalan 1/2 cm dan potong-potong sesuia selera. Kalau ingin dibuat croissant sosi lilit dipotong pajang dengan lebar 1 cm atau dipotong segitiga untuk croissant dengan bentuk segitiga lebar 3 cm.
- Ambil sebuah adonan yang sudah dipotong memanjang selebar 1 cm dan ambil sebuah sosis, lalut lilit sosis dengan adonan hingga tertutup seluruh permukaan. Letakkan di loyang.
- Lakukan hingga selesai lalu bungkus dengan aluminium foil dan simpan di dalam lemari pendingin selama 1 jam.
- Panaskan oven dengan suhu 200°C.
- Olesi croissant dengan kuning telur dan panggang selama 25 menit hingga berwarna coklat keemasan. 10 menit dengan api bawah dan 15 menit dengan api atas.


Nutrition Facts Widget Image

8 comments:

  1. Emak, hebat bener dah ah. Bisa bikin beginian. Daku catet dulu ya mak. Ntra dah dipraktekin kalok udeh punya open. Te ef eesss :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama-sama mak Inda. Senang bisa berbagi. Ma kasih ya kunjungannya.

      Delete
  2. Ini langkah-langkahnya banyak banget, kayaknya uda keder sebelum mau bikin, tapi hebat nih mak, resepnya menginspirasi :) boleh ya saya simpen dulu resepnya buat besok2 ^^

    noniq's diary | A blog by Noniq

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan mak Noniq. Terima kasih sudah mampir di dapurku dan mau mencoba resep aku.

      Delete
  3. lilitannya itu, kyak bahan roti pisang, kah, Mak?
    keren pakai banget ne blog...bisa jd refrensi buat masak (yaaa...meskipun yg masak paling nanti ibu saya =D)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Roti pisang itu yg bgmn ya mak. Yg aku buat ini roti tp berlapis lapis seperti bahan puff pastry. Tp ini adonan roti krn pakai ragi. Sdgkan puff pastry tanpa ragi.

      Delete
  4. Saya suka nih, cuma mbuatnya biar bisa berlapis-lapis itu yang nggak telaten he he. Dulu pas lagi rajin cuma pernah buat bolen pisang aja, tapi nggak pakai ragi jadi masuk kategori puff pastry ya. Btw, sekalian mau minta di follow back ya Mbak hi hi (ngarep), baru manjat thread follow-follow an di KEB. Terima kasih :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ok mak. Ma kasih udh main k sini. Aq lgsg meluncur. Cuuuuusssss.

      Delete

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima