Saturday, January 17, 2015

Beefsteak dan Kentang Goreng


Beefsteak dan selalu beafsteak. Anak-anak doyang banget. Ini posting yang kedua kalinya beefsteak ala rumahanku. Dimakan dengan potato fritters dan salad.

Bahan-bahan :
500 gr daging sapi muda, dipotong dengan ketebalan 1 cm.
2 sdt merica bubuk.
1 sdt garam.
2 buah lemon, ambil perasan airnya.
Oregano
Rosmarino.
Minyak sayur secukupnya.

Bahan tambahan :
Potato fritters.
Salad.

Caranya :
- Campur merica, garam, oregano, rosmarino dan air perasan lemon.
- Rendam daging sapi yang sudah dipotong-potong selama 1 jam.
- Panaskan wajan untuk memanggang, dan panggang daging hingga keluar air putihnya. Tuang dengan sedikit minyak sayur (kurang lebih 1 sdt) di permukaan daging. Balikkan dan tuang lagi dengan minyak sayur.
- Panggang hingga keluar air putih dari daging. Jangan kelamaan bisa keras dan terlalu cepat masih alot.
- Pindahkan ke piring saji dan tambahkan potato fritters dan salad.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima