Monday, November 17, 2014

Sandwich Goreng Isi Ricotta


Ide ini didapat dari hasil nonton salah satu programa tivi di sini, membuat isiannya sih dengan keju parmesan, mozzarella, mayonaise. Pasti enak ya kalau udah keju semua isinya. Tapi berhubung nggak punya stock mozzarella tapi yang ada ricotta. Jadi mozzarella diganti dengan ricotta.

Bahan-bahan :
4 lembar roti tawar tanpa pinggir.
1 sdm keju parmesan,
1 sdm ricotta (aslinya 50 gr mozzarella), hancurkan.
1 sdm mayonaisse.
Buah olive, secukupnya (aslinya ga pakai). Diiris tipis.
Tepung panir secukupnya.
Minyak untuk menggoreng rendam.
1 telur kocok lepas.

Caranya :
- Campur keju parmesan, ricotta, mayonnaise. Aduk hingga tercampur rata.
- Ambil 2 lembar roti tawar, letakkan campuran keju secukupnya, tata buah olive di atas keju, tutup dengan lembaran roti yang lain. Lalu potong segitiga. Sisihkan. Lakukan dengan roti tawar yang lain.
- Panaskan minyak. Celupkan roti tawar ke dalam kocokan telur lalu gulingkan di atas tepung panir hingga menutupi seluruh permukaan roti tawar. Goreng hingga kuning keemasan.
- Siap disajikan selagi panas.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih untuk kunjungannya. Silahkan tinggalkan pesan dan kalau ada juga link blog temans semua. Supaya aku bisa kunjungin balik. Salam kenal ya.Terima